Red Lover

February 9, 2011

Mengreasikan Tampilan Profil Facebook - Pimp Your Profile

Semenjak profil facebook kita diperbaharui, sudah banyak yang berkreasi dengan update tersebut, gw cm salah satu yang ngikutin aja, karena emang keren hasilnya...:D. Oke,sekarang serius…
--------------------------------------------------------------------------------
Langkah-langkahnya sebenarnya bisa dengan mudah disearch... Nah, untuk penjelasan ini, saya mencantumkan juga beberapa kesulitan yang saya dapat. Sebelumnya pernah ada aplikasi facebook yang judulnya "pimp my profile", tapi entahlah tiba-tiba aja hilang aplikasinya..
Berikut ini beberapa contoh yang sudah saya praktikkan:
Design Art #1
Design Art #2
Design Art #3

Beberapa orang yang gw kasih tau untuk ngeliat profil gw, pada gak ngerti awal,nya ribet mesti njelasinnya… padahal maksudnya cuma menaruh efek seperti “jendela” di tampilan profil kita.

Peralatan yang digunakan:
1. Aplikasi  "Photoshop CS4”  (atau yang berapa aja juga bisa,soalnya emang gak pake efek yang ribet).
2. Tombol “Print Screen” dan “Delete” di keyboard
3. Yang pasti mouse atau touchpad harus ada :D.
4. Aplikasi “Paint” (buat jaga-jaga aja)

Langkah-langkah:
1. Buka halaman profil facebook kamu dan langsung aja di “print screen” (tekan tombol “Prt Sc”).
2. Kemudian buka aplikasi Photosop CS4nya. 
Nah, pas di sini gw ada trouble sedikit, ketika ada window “license agreement” gw gk bisa nge-klik close, cancel, decline, atau accept. 
Setelah itu gw buka task manager, lihat application, dan klik “end task”. Dan seterusnya aplikasi pun jalan..
3. Kemudian buka dokumen baru (Ctrl+N atau klik menu File-New). Boleh dinamain apa aja, terserah. Kemudian langsung klik OK.
4. Setelah itu paste gambar yang kamu print screen tadi (Ctrl+V). Kemudian ubah skala view-nya jd 100 atau 200. (lihat anak panah)
5. Lihat di sisi kiri (anak panah) klik kanan mouse kemudian pilih “slice tool” (istilahnya cutter lah). 
6. Tarik di gambar PP kamu dengan slice tool tadi (skala diubah jadi 200% aja, biar lebih mudah), untuk tinggi gambar terserah mau seberapa panjang, tapi lebarnya terbatas.
7. Kemudian lakukan juga di gambar-gambar kecil sebelah kanan PP kamu. Setelah itu klik kanan lagi bar peralatan di sisi kiri tadi dan pilih “rectangular marquee tool” (anak panah).
8. Tarik lagi sama dengan besar kotak yang menggunakan slice tool tadi.
9. Oke, lalu tekan tombol delete di keyboard, dan lakukan juga hal yang sama di kotak-kotak kecil sebelah kanan PP kamu.
10. Akan terlihat seperti ini.
11. Selanjutnya buka gambar yang mau kita masukkan (membuka layer 2), (Ctrl+O atau File-Open). Kemudian pilih “select tool” (anak panah ke kiri), dan lihat skala lagi (anak panak ke atas) di situ terlihat skalanya 20%, sedangkan gambar yang kita edit sebelumnya (di layer 1) skalanya 100%, dengan kata lain gambar yang mau saya masukkan 5 kali lebih besar, jadi kita samakan dulu skalanya.
Nah, kali ini gambar gw pake yang gak bisa diedit, ukurannya gak bisa diubah, semestinya bisa diatur pas di layer 1. Tapi terpaksa gw ngaturnya di layer 2. Caranya klik “convert to smart object” (anak panah ke kanan) kemudian gambarnya dikecilkan sehingga ukurannya muat untuk di taruh di layer 1. Setelah dikecilkan klik lagi “select toll” kemudian klik “place” untuk konfirmasi perubahan foto yang diedit.
12. Kemudian tarik layer 2 keluar (anak panah)
13. Gambar di layer 2 kita drag ke layer 1 (anak panah).
14. Kemudian pindahkan layer 2 ke bawah layer 1 (anak panah). Dan kita atur posisi gambar yang akan terlihat.
15. Oke, sekarang kita simpan (File-Save for Web & Device).
16. Kemudian ubah skala viewnya jadi 50% (anak panah ke kiri). Untuk kualitas (anak panah ke kanan) boleh diatur apa saja, kalau disini saya atur ke maksimum. 
17. Tarik pointer sepanjang foto.
18. Klik Save.
19. Buka folder tempat kamu menyimpannya.
20. Lalu hapus gambar lain yang tidak diedit.
21. Selanjutnya upload foto kamu.
Ketika nge-upload gw sudah nyoba untuk langsung gw tag, tapi ternyata gambarnya gk berurutan, mungkin karena koneksi internet gw yang lambat. Nah jadi setelah diupload, langsung gw save di satu album.
Setelah itu baru gw buka fotonya satu-persatu.
Baru deh, gw tag nama gw sesuai urutan dari yang paling kanan dan langsung done tagging.
Masih karena kemungkinan koneksi gw lambat, jd gw harus nge-refresh halaman profil gw tiap kali gw nge-tag 1 foto. Dan kemudian dilanjutkan ke foto-foto berikutnya
22. Tinggal ganti PP kamu, dan selesai.


No comments:

Post a Comment